Hari Kamis tanggal 30 Mei 2024 menjadi agenda penting, yaitu penandatanganan MoU antara UPN Veteran Jatim dengan The Institute Of Chartered Accountants Of Nigeria (ICAN). Chairman ICAN, Asst. Prof. Oluwatoyin Muse Johnson Popoola, MBA., Ph.D., FCTI.,FCA.,CFA., RPA. diterima langsung oleh Rektor. Pada hari yang sama dilanjutkan penandatanganan MoA dan IA dengan Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Kerjasama ini diharapkan dapat meningkatkan kinerja dosen dan mahasiswa dilingkungan FEB khususnya, baik dalam bidang pendidikan pengajaran, penelitian dan pengabdian masyarakat, sehingga IKU 3, 5 dan 6 dapat tercapai.
Serangkaian kegiatan di FEB dioptimalkan dengan mengadakan Guest Lecture dengan narasumber Ass. Prof. Oluwatoyin yang dihadiri oleh dosen dan mahasiswa FEB dengan mengambil topik “Creating excellent strategies for writing and publishing journal articles”. Tujuan kegiatan ini adalah untuk memposisikan kinerja Prodi di lingkungan FEB untuk berkiprah di kancah internasional. Hal ini selaras dengan akreditasi internasional FIBAA yang sudah diraih oleh semua Prodi, dengan tetap mewujudkan mottonya “Morality with Knowledge” dan meraih cita-cita mulia SDGs pilar ke 4 yaitu quality education dan pilar ke 17 yaitu partnership for the goal.
Di Bulan Juni 2024, UPN “Veteran” Jawa Timur telah mencapai prestasi internasional di Times Higher Education Impact Rankings 2024, masuk dalam peringkat #1001-1500 dengan skor keseluruhan 50,9. Prestasi ini sangat membanggakan seluruh civitas akademika dan membuktikan bahwa UPN Veteran Jatim siap go internasional. Salam belanegara.
Jl. Raya Rungkut Madya, Gunung Anyar, Surabaya.
No. Telepon : (+62) 318722432
Fax : 0318722432
Email : feb@upnjatim.ac.id